Search

Jangan Cuma Bersandar pada Alberto Goncalves, Timnas Indonesia! - detikSport

Jakarta - Alberto Goncalves tampil tajam bersama Indonesia. Menjelang duel dengan Vietnam, skuat Garuda mesti mengurangi ketergantungan pada pemain 38 tahun itu.

Indonesia vs Vietnam merupakan lanjutan Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022. Duel itu berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Selasa (15/10/2019) dinihari WIB.

Mola TV dan TVRI rencananya akan menayangan duel ini. Indonesia vs Vietna, juga bisa disaksikan secara gratis via link ini mulai pukul 18.30 WIB.

Sejak Indonesia ditangani oleh Simon McMenemy, Beto tak tergantikan di lini depan. Dia sudah bermain dalam lima pertandingan. Di Kualifikasi Piala Dunia 2022, Beto merupakan pilihan utama.

Indonesia sudah membukukan dua gol di Kualifikasi Piala Dunia 2022, Beto yang mencetaknya saat Indonesia takluk 2-3 dari Malaysia. Setelah itu, Indonesia gagal membobol gawang Thailand dan Uni Emirat Arab.

Secara keseluruhan, Beto sudah mencetak tujuh gol dalam lima laga di bawah asuhan Simon. Tim Merah-Putih sudah mencetak sebanyak 11 gol dalam enam laga bersama pelatih asal Skotlandia itu, artinya ada lebih dari 50 persen gol Indonesia dicetak oleh pemain naturalisasi asal Brasil itu.

Sementara empat gol lain Indonesia pada laga uji coba tercatat atas nama Evan Dimas Darmono (dua gol), Ilija Spasojevic, dan Greg Nwokolo. Artinya, baru ada empat pemain Timnas yang bisa menjebol gawang lawan.

Indonesia masih memburu kemenangan pertama di kualifikasi Piala Dunia 2022. Oleh karenanya, kontribusi pemain lain mesti dimaksimalkan oleh Simon saat Beto mendapatkan pengawalan ketat dari tim lawan.

Top Skorer Indonesia di bawah Simon McMenemy

Alberto Goncalves - 7 Gol
Evan Dimas Darmono - 2 Gol
Ilija Spasojevic - 1 Gol
Greg Nwokolo - 1 Gol

Simak Video "Dihajar UEA 5-0, Indonesia Jadi Juru Kunci Klasemen Tanpa Raih Poin"
[Gambas:Video 20detik]
(cas/fem)

Let's block ads! (Why?)



Olahraga - Terkini - Google Berita
October 14, 2019 at 11:46AM
https://ift.tt/316Dr0c

Jangan Cuma Bersandar pada Alberto Goncalves, Timnas Indonesia! - detikSport
Olahraga - Terkini - Google Berita
https://ift.tt/2UxZr29

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Jangan Cuma Bersandar pada Alberto Goncalves, Timnas Indonesia! - detikSport"

Post a Comment

Powered by Blogger.