SELANGOR – Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, menjalani balapan ke-400 saat tampil di ajang MotoGP Australia 2019, akhir pekan kemarin. Rider kebanggaan Italia itu tercatat telah menorehkan sembilan kali gelar juara dunia, 89 kali kemenangan dan 234 podium selama berkarier ajang balap motor.
Pencapaiannya itu membawa Rossi berada di peringkat ketiga sebagai pembalap dengan rekor juara dunia terbanyak. Akan tetapi, rekor milik Rossi diprediksi bakal segera dipatahkan oleh Marc Marquez (Repsol Honda) yang baru saja meraih gelar kedelapannya di MotoGP 2019.
Baca juga: Agostini Tak Sependapat Motor Honda Dikhususkan untuk Marquez
Menanggapi hal itu, Rossi sendiri mengaku tak terlalu khawatir kalau rekornya dilewati Marquez. Pembalap berjuluk The Doctor itu mengatakan kalau setidaknya ia berani untuk mencari tantangan bersama tim lain kala itu.
Sebagaimana diketahui, Rossi pernah mencapai puncak performa saat membela Honda pada 2001 hingga 2003. Tiga musim berturut-turut meraih gelar juara dunia, ia akhirnya memutuskan hengkang ke Yamaha pada 2004 untuk mencari tantangan baru.
Olahraga - Terkini - Google Berita
October 30, 2019 at 06:05AM
https://ift.tt/34coz27
Rossi: Jika Tidak Hengkang dari Honda Mungkin Saya Sudah Lewati Rekor Agostini - Okezone
Olahraga - Terkini - Google Berita
https://ift.tt/2UxZr29
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Rossi: Jika Tidak Hengkang dari Honda Mungkin Saya Sudah Lewati Rekor Agostini - Okezone"
Post a Comment