Search

Waktu Istirahat MU Pendek, Solskjaer pun Berang - detikSport

Manchester -

Manchester United lagi-lagi dirugikan terkait masa istirahat yang pendek jelang Derby Manchester. Manajer Ole Gunnar Solskjaer pun tak habis pikir.

MU akan melakoni duel penting kontra Manchester City di Old Trafford, Minggu (8/3/2020) dini hari WIB. Duel ini cuma berjarak 72 jam dari laga terakhir MU menghadapi Derby County di Piala FA.

Sementara, City justru lebih diuntungkan karena punya waktu istirahat lebih banyak karena lawatan ke Sheffield Wednesday dilakukan sehari sebelumnya.

Tentu saja hal ini merugikan MU mengingat mereka harus memainkan tim utama saat menyingkirkan Derby kemarin. Apalagi MU sebenarnya tengah diganggu badai cedera pemain saat ini.

Sebenarnya bukan sekali ini saja MU dirugikan ketika melakoni Derby Manchester. Pada edisi pertama Desember lalu. MU bahkan bermain menghadapi Tottenham sehari setelah duel City kontra Burnley.

Lalu pada derby April 2019, MU harus bertanding melawan Everton lebih dulu usai City menghadapi Tottenham Hotspur. Wajar jika Solskjaer geram dengan penjadwalan itu.

Apalagi, MU dua pekan lalu baru dirugikan jadwal ketika mereka harus melawan Chelsea di Piala FA di hari Senin, sebelum bertemu Club Brugge di Liga Europa tiga hari kemudian.

"Saya tidak paham kenapa Derby dimainkan hari Minggu, sementara kami baru saja bermain hari Kamis malam," ujar Solskjaer di ESPN.

"Kenapa harus begitu coba? Tentunya performa kami tidak akan berimbang. Jujur saja, ini sama seperti saat kami mengalahkan mereka tahun lalu, kami bermain hari Rabu lalu melawan mereka Selasanya. Selisih 24 jam itu sangat penting karena kami bisa pemulihan dengan baik," sambungnya.

"Saya tidak akan memprotes otoritas liga. Saya rasa tidak bisa. Jika mereka menyuruh Anda bermain, maka lakukan saja, kami sama sekali tidak dibantu sebelumnya."

Solskjaer sebenarnya tidak perlu khawatir karena MU justru tengah on fire. Dari sembilan laga terakhir, MU menang enam kali dan seri sekali. Apakah MU bisa menang dan menjaga peluang finis empat besar?

Simak Video "Saking Kesalnya, Solskjaer 'Semprot' Lingard"
[Gambas:Video 20detik]
(mrp/pur)

Let's block ads! (Why?)



Olahraga - Terbaru - Google Berita
March 07, 2020 at 09:06AM
https://ift.tt/2vBThGz

Waktu Istirahat MU Pendek, Solskjaer pun Berang - detikSport
Olahraga - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/2UxZr29

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Waktu Istirahat MU Pendek, Solskjaer pun Berang - detikSport"

Post a Comment

Powered by Blogger.