Search

Olympique Lyon vs Juventus - Apa Lebih Baik Miralem Pjanic Jadi Eksekutor Tendangan Bebas Langsung Daripada Cristiano Ronaldo? - Goal.com

Barangkali, sebagian fans Juventus menginginkan pergantian eksekutor direct free-kick [tendangan bebas langsung] tim, yang biasanya diambil oleh sang megabintang Cristiano Ronaldo.

Opta mencatat, setidaknya, dari 25 tembakan bebas langsung terakhir yang diambil oleh kapten Portugal tersebut di ajang Liga Champions, semuanya berakhir dengan kegagalan alias tanpa gol.

Termasuk kala bentrok dengan Olympique Lyon malam tadi. Ronaldo yang dikenal sebagai eksekutor ulung bola-bola mati, kembali gagal mencetak gol dari situasi ini.

Eksekusi yang dilakukannya bahkan tak mengarah ke gawang raksasa Ligue 1 Prancis tersebut.

Ada pun di pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Champions itu, Lyon sukses mengamankan kemenangan tipis 1-0 atas Bianconeri berkat gol tunggal Lucas Tousart di menit ke-31.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Kedua tim akan bentrok kembali di Turin dalam leg kedua fase 16 besar Liga Champions 18 Maret mendatang.

Selain Ronaldo, Juve punya Miralem Pjanic yang piawai dalam urusan tembakan bebas langsung. Kegagalan Ronaldo menjebol gawang Lyon tadi malam lewat set-piece seakan menjadi sinyal bahwa Juve mesti mulai mempertimbangkan Pjanic untuk lebih banyak mengambil tendangan bebas langsung tim.

Setuju?

Let's block ads! (Why?)



Olahraga - Terbaru - Google Berita
February 27, 2020 at 11:04AM
https://ift.tt/32vSXou

Olympique Lyon vs Juventus - Apa Lebih Baik Miralem Pjanic Jadi Eksekutor Tendangan Bebas Langsung Daripada Cristiano Ronaldo? - Goal.com
Olahraga - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/2UxZr29

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Olympique Lyon vs Juventus - Apa Lebih Baik Miralem Pjanic Jadi Eksekutor Tendangan Bebas Langsung Daripada Cristiano Ronaldo? - Goal.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.